Breaking News

BREAKING NEWS : Disdik Bener Meriah Gelar Parenting Akbar

Acehonenews.co.id | BENER MERIAH - Dinas Pendidikan Kabupaten Bener Meriah menggelar Parenting Akbar (PABAR) yang dilaksanakan di Gedung Olahraga dan Seni (GORS), tepatnya di Simpang Tiga Redelong. Selasa, (05/09/23).

PABAR se-Kabupaten Bener Meriah itu, dibuka langsung oleh PJ Bupati Drs. Haili Yoga,M.Si. 

Kegiatan itu mengambil tema "Bergerak Bersama Menguatakan Transisi PAUD - SD Menyenangkan".

PJ Bupati Bener Meriah, Haili Yoga berharap agar kegiatan tersebut, dapat mendorong proses transisi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) ke Sekolah Dasar (SD) menjadi lebih menyenangkan serta menyarankan anak-anak PAUD tidak mewajibkan kurikulum baca, tulis, hitung. 

Tetapi diperbolehkan untuk mengenal angka dan huruf serta menerapkan pembelajaran yang membangun enam kemampuan pondasi anak, baik di tingkat PAUD maupun SD.

"Kita ingin menanamkan persepsi kepada anak-anak bahwa belajar adalah suatu yang menyenangkan," kata Haili Yoga. 

Proses transisi dari TK ke SD ini harus menyenangkan, agar anak-anak tidak kaget, tanpa rasa takut, serta khawatir dan untuk indikatornya adalah anak-anak selalu merindukan sekolah.

"Mari kita berkomitmen untuk mensukseskan gerakan transisi PAUD yang menyenangkan," ajaknya. 

Pada acara itu, tampak turut dihadiri juga oleh unsur Forkopimda, PJ Sekda, Asisten, Kepala OPD, Bunda PAUD Kabupaten, Kecamatan, dan Kampung, Camat, Reje Kampung, pimpinan Bank Aceh Cabang Bener Meriah, serta para orang tua murid. 

[ BRAYEN ]

Iklan Disini

Type and hit Enter to search

Close