Breaking News

Dengan Membaca Sholawat Nabi, PAS Aceh Bener Meriah Daftarkan Bacaleg'nya

Redelong-aceh.onenews.co.id
Bersama pengurus dan bacaleg, Partai Adil Sejahtera Aceh ( PAS ACEH ) mendatangi Kantor Komisi Independen Pemilihan ( KIP ) Kabupaten Bener Meriah, pada Minggu 14 Mei 2023 kemarin.

Kehadiran Pengurus dan bacaleg PAS Aceh tersebut bertujuan untuk melakukan pendaftaran bacaleg Anggota DPRK Bener Meriah dan bacaleg DPRA  Provinsi Aceh sebagai salah satu sarat wajib Partai untuk ikut berkompetisi dalam  pileg yang akan berlangsung secara serentak di penjuru tanah air pada 14 Februari 2024 mendatang.

Tgk.Hadi Sutresno.S.Sos.I kepada jurnalis media ini mengatakan, untuk hari ini kami dari Partai Adil Sejahtera Aceh telah mendaftarkan sebanyak 18 bacaleg Anggota DPRK Bener Meriah, yang masing- masing terbagi dari tiga dapil, katanya 

Selain itu ada 3 orang Bacaleg DPRA sambung Sutrisno, dari keseluruhan bacaleg DPRA partai PAS Aceh yang hari ini juga kita daftarkan di komisi independen pemilihan Kabupaten Bener Meriah.

Iya juga menyebut dari jumlah 18 bacaleg DPRK ada 9 orang perwakilan perempuan dan 9 orang laki laki,ungkapnya.

Selain itu Tkg.Hadi Sutrisno juga berharap dengan telah terdaftar nya para bacaleg DPRK dan DPRA nanti nya mampu meriah kursi parlemen di masing-masing dapil.

" Saya optimis untuk pileg 2024 mendatang kami dari partai PAS Aceh khususnya DPW Bener meriah mampu meraih 3 kursi, serta dapat mengirimkan satu perwakilan ke Provinsi Aceh,  meskipun PAS Aceh baru seumur jagung" jelasnya 

Iya juga berpesan kepada seluruh kader dan bacaleg PAS Aceh Kabupaten Bener Meriah nantinya siap mengikuti arahan ulama didalam perbaikan politik di Kabupaten Bener Meriah, selain itu  juga dapat mewujudkan syar'i ah Islam dalam bingkai demokrasi. Tandas Tgk.Hadi Sutrisno yang juga  merupakan salah satu bacaleg dapil 1 Kecamatan Wih Pesam dan Kecamatan Bukit.( * )

Iklan Disini

Type and hit Enter to search

Close